ANALISIS PENGARUH MOTIVASI DAN KOMITMEN PEGAWAI TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH KOTA JAYAPURA

Penulis

  • Abraham Rieuwpassa Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Port Numbay Jayapura

DOI:

https://doi.org/10.55049/jeb.v8i2.49

Kata Kunci:

Motivasi, Komitmen, Kinerja

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh motivasi terhadap kinerja pegawai pada Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Jayapura, selajutnya Untuk mengetahui bagaimana pengaruh komitmen pegawai terhadap kinerja pegawai pada Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Jayapura, serta Untuk mengetahui bagaimana pengaruh motivasi dan komitmen pegawai terhadap kinerja pegawai pada Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Jayapura.
Hasil penelitian menunjukan terdapat pengaruh motivasi (X1) terhadap kualitas pelayanan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Jayapura. Hal ini menunjukan bahwa nilai t hitung untuk variabel motivasi (X1) sebesar 4.230 > t tabel 1.675 dan nilai signifikansi sebesar 0,000 < α 0,05. Dengan demikian hipotesis pertama yaitu diduga bahwa variabel motivasi (X1) berpengaruh terhadap kinerja pegawai (Y) pada Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Jayapura.
Selanjutnya juga terdapat pengaruh komitmen pegawai (X2) terhadap kinerja pegawai pada Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Jayapura. Hal ini menunjukan bahwa nilai t hitung variabel komitmen pegawai (X2) 3.888 > t tabel 1.675, dengan tingkat siqnifikansi sebesar 0.001 < α 0,05. Dengan demikian hipotesis diduga bahwa variabel komitmen pegawai (X2) berpengaruh terhadap kinerja pegawai (Y) pada pada Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Jayapura dapat dibuktikan.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Referensi

Algifari, (2000), Analisis Regresi (Teori,Kasus dan Solusi), Edisi Kedua. BPFE, Yogyakarta.

Ardiansyah, Dicky Azhar (2012) Pengaruh Motivasi dan Komitmen Pegawai Terhadap Prestasi Kerja pegawai PT Biofit Health Centre Bandung. Aryo Kristiwardhana, (2011), Analisis Pengaruh Motivasi Kerja dan Komitmen Organisasional Terhadap Kinerja Karyawan (studi pada PT. BPR Estetika Artha Guna Semarang), BPKP, 2000, Pengukuran Kinerja, Suatu Tinjauan pada Instansi Pemerintah, Tim Study Pengembangan Sistem Akuntabilitas Kinerja InstansiPemerintah, Jakarta. Cut Zurnali (2010), Komitmen Organisasi, Edisi Jurnal Nasional, Jakarta. Davis, Keit dan Kohn W Newstrom (1996), Perilaku Organisasi, Edisi Indonesia, Erlangga, Jakarta. Dharma, S. ,2005, Manajemen Kinerja, falasafah Teori & Penerapannya, Pustaka Pelajar, Yogyakarta. Dessler G., ( 1998 ). Human Resources Management.Terjemahan: Manajemen Sumber Daya Manusia, Alih Bahasa: Benyamin Molan, Jilid I, PT. Prenhallindo, Jakarta. Ferdinand Augusty, 2011, Metode Penelitian Manajemen, Pedoman Penelitian Untuk Penulisan Skripsi, Tesis dan Disertasi Ilmu Manajemen, BP Undip, Semarang. Gibson, James L, John M, Ivencervich, James H. Donelly, Jr, 1997 Gie, Liang, (1992), Kamus Administrasi, Gunung Agung, Jakarta Hasibuan Malayu (1999). Manajemen SDM Edisi Revisi, PT Bumi Aksara,Jakarta. Kaswara dan Santoso Budi (2008) Pengantar HKI, Pustaka Magister, Semarang. MC Maryati, (2001). Statistik Ekonomi dan Bisnis, UPP AMP YKPN Yogyakarta Mangkunegawa, Anwar. Prabu (2005). Evaluasi KInerja SDM, Relika Aditama, Bandung. Manullang (1981). Manajemen Personalia, Ghalia Indonesi, Jakarta Priyatno (2008), Mandiri Belajar SPSS, Mediakom, Yogyakarta. Mardiasmo (2000), Otonomi Daerah dan Manajemen Keuangan Daerah, Andi, Yogyakarta. Mifta Thoha, (1999), Pembinaan Organisasi, Proses,Diagnosa dan Intervensi, Raja Grafindo Persada, Jakarta. Salju dan Mastia Makmur (2014), Pengaruh Motivasi dan Komitmen Karyawan Terhadap Prestasi Keja Pada PT Marina Putra Indonesia Perwakilan Kabupaten Luwu Utara Simamora, Henry, 2000, Manajemen Sumber Daya manusia, STIE, YKPN, Yogyakarta Sopiah, (2008), Perilaku Organisasi, Andi, Yogyakarta. Sugiyono (1994).Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D Alfabeta, Bandung. Sulistiyani, AmbarT. dan Rosidah.2003. Manajemen Sumber Daya Manusia. Graha Ilmu: Yogyakarta. Suharsimi Arikunto ( 1986 ), Prosedur Penelitian, Suatu Pendekatan Praktis, Rineka Cipta, Jakarta

Unduhan

Diterbitkan

18-09-2021

Cara Mengutip

Rieuwpassa, A. (2021). ANALISIS PENGARUH MOTIVASI DAN KOMITMEN PEGAWAI TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH KOTA JAYAPURA. Jurnal Ekonomi Dan Bisnis, 8(2), 10–20. https://doi.org/10.55049/jeb.v8i2.49

Terbitan

Bagian

JURNAL VOLUME 8, NOMOR 2, JANUARI 2017