ANALISIS PENGARUH IKLAN DAN PROMOSI PENJUALAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SEPEDA MOTOR HONDA BEAT

Penulis

  • Victor F. Pasalbessy Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Port Numbay Jayapura

DOI:

https://doi.org/10.55049/jeb.v11i1.155

Kata Kunci:

iklan, promosi penjualan, keputusan pembelian

Abstrak

Masalah yang mendasar dalam penelitian ini adalah adanya penurunan penjualan Honda Beat selama 2009-2011. Dimana penjualannya pada tahun 2009 sebanyak 678 unit, tahun 2010 sebanyak 409 unit, dan tahun 2011 sebanyak 307 unit. Penurunan penjualan ini menunjukkan penurunan keputusan pembelian konsumen terhadap produk sepeda motor Honda Beat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis iklan dan promosi penjualan berpengaruh terhadap keputusan pembelian dan untuk mengetahui dan menganalisis variabel mana diantara iklan dan promosi penjualan yang berpengaruh dominan terhadap keputusan pembelian sepeda motor Honda Beat. Dari rumusan masalah penelitian yang diajukan, maka hasil analisis yang telah dilakukan adalah sebagai berikut: Uji F membuktikan bahwa semua variabel independen (iklan dan promosi penjualan) berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, Uji t membuktikan ada pengaruh positif dan signifikan iklan terhadap keputusan pembelian sepeda motor Honda Beat di kota Jayapura. Hasil uji t membuktikan promosi penjualan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian sepeda motor Honda Beat di kota Jayapura. Hasil regresi berganda menunjukkan bahwa semua variabel independen (iklan dan promosi penjualan) berpengaruh positif dan siginifikan terhadap keputusan pembelian. Pengaruh positif terbesar terhadap keputusan pembelian adalah variabel iklan (X1). Hal ini terlihat pada nilai Koefisien Korelasi sebesar 8,556 kemudian variabel promosi penjualan (X2) yang memiliki nilai Koefisien Korelasi sebesar 5,362. Hasil koefisien determinasi menunjukkan bahwa iklan dan promosi penjualan berpengaruh terhadap keputusan pembelian dengan nilai Adjusted R Square sebesar 53,9% sedangkan 46,1% dipengaruhi oleh variabel-variabel lain yang diteliti dalam penelitian ini.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Biografi Penulis

Victor F. Pasalbessy, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Port Numbay Jayapura

Victor F. Pasalbessy merupakan Dosen Prodi Ekonomi Pembangunan, STIE Port Numbay Jayapura

Referensi

Arikunto, Suharsimi. 2001. Prosedur Penelitian: Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Prosedur Penelitian: Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Hair Lamb,Mc Daniel. 2001. Pemasaran. Jakarta: Salemba Empat.

Ibiyanto, Hariadi. 2008. Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Keputusan

Konsumen dalam membeli sepeda motor Yamaha mio (studi khusus di PT.Alfa scorpii Medan). Tesis USU.medan

Kotler, Philip. 2000. Manajemen Pemasaran. Edisi Milenium. Jakarta: PT Indeks

Kelompok Gramedia

Kotler, Philip. 2005. Manajemen Pemasaran. Jilid I. Jakarta: PT Indeks Kelompok Gramedia.

Kotler, Philip dan Gary Amstrong. 2001. Prinsip-Prinsip Pemasaran. Edisi Delapan, Jilid 1 dan 2. Jakarta Erlangga.

Kotler Phillip (2003) Marketing Insights From A to Z. 80 Concepts Every Manager, Needs To know, Jhon Wiley & sons,Inc

Kuncoro. 2001. Metode Kuantitatif. Yogyakarta: Unit Penerbit dan Percetakan

AMP YKPN.

Safitri, Yuestha Dina. 2008. Pengaruh Periklanan dan Promosi Penjualan Terhadap Keputusan Pembelian konsumen di Distro Eat 347 Malang. Skripsi UNM Malang.

Shimp, Terence A. 2003. Periklanan Promosi Aspek Tambahan Komunikasi terpadu Jakarta Erlangga

Nurgiyantoro, Burhan, Gunawan dan Marzuki. 2004. Statistik Terapan: Untuk Penelitian ilmu – ilmu social, cetakan ketiga (Revisi). Yogyakarta:Gajah Madha University Press

Duncan, Tom.(2005) Advertising & IMC, 2nd Ed., McGraw-Hill Shimp, a Terennce (2003) , Advertising and promotion & supplemental aspects of integrated communications, sixth edition, thomson south-western.Ohio

Richarrd J. Semenik (2002), Promotion and Integrated Marketing Communications, South-Western,5101 Madison Road, Ohio Levy/Weitz (2004), Retailing Management, International Edition The McGraw-Hill Companies New York.

Diterbitkan

31-07-2020

Cara Mengutip

F. Pasalbessy, V. (2020). ANALISIS PENGARUH IKLAN DAN PROMOSI PENJUALAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SEPEDA MOTOR HONDA BEAT. Jurnal Ekonomi Dan Bisnis, 11(1), 49–68. https://doi.org/10.55049/jeb.v11i1.155

Terbitan

Bagian

JURNAL VOLUME 11 NOMOR 1 JULI 2020